You are currently viewing Poster Peduli Imam Nawawi – Para Sahabat Rasulullah adalah Pelopor dalam Wakaf

Poster Peduli Imam Nawawi – Para Sahabat Rasulullah adalah Pelopor dalam Wakaf

Tidak inginkah kita meniru semangat para sahabat dalam beramal?

Berwakaf menjadi ciri khas kaum muslimin. Karena dorongan iman kepada hari akhir. Bahkan, Imam as-Syafii menyebutkan, bahwa tradisi wakaf belum ada di zaman jahiliyah. Tradisi ini dibangun kaum muslimin. Di zaman jahiliyah, semua yang diinfakkan untuk umum, sifatnya habis pakai.

Dalam Manarus Sabil dinukil keterangan beliau,
قال الشافعي رحمه الله: لم تحبس أهل الجاهلية، وإنما حبس أهل الإسلام
As-Syafii rahimahullah mengatakan, “Masyarakat jahiliyah tidak pernah melakukan wakaf. Yang melakukan wakaf hanya kaum muslimin.” (Manarus Sabil, 2/3).

Para sahabat, mereka pelopor dalam wakaf. Hingga semua sahabat yang memiliki kemampuan, mereka berwakaf. Sahabat Jabir bin Abdillah radhiyallahu ‘anhuma menuturkan,
لَـمْ يَكُنْ أَحَدٌ مِنْ أَصْحَابِ النَّبِـيِّ صَلّى اللهُ عليهِ وسَلّم ذُو مَقدِرَة إِلّا وَقَفَ
Tidak ada seorangpun sahabat Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam yang memiliki kemampuan, kecuali mereka wakaf. (Ahkam al-Auqaf, Abu Bakr al-Khasshaf, no. 15 dan disebutkan dalam Irwa’ al-Ghalil, 6/29).

Ini seperti kesepakatan dari mereka. Setiap yang mampu wakaf, dia akan wakaf.

Dikutip dari : https://pengusahamuslim.com/4748-hampir-semua-sahabat-pernah-wakaf.html#more-4748

Baarakallahu fiikum

💳 Donasi Wakaf
| Peduli Imam Nawawi
| Bank Syariah Indonesia (BSI)
| 88 000 80151
| a.n. Dakwah Imam Nawawi


📝 Peduli Imam Nawawi
di bawah Divisi Sosial Imam Nawawi
Yayasan Dakwah Imam Nawawi
Ciomas – Kab. Bogor

Tinggalkan Balasan